Artikel

Cerita Wanita

Tidak akan habis ketika kita berbicara mengenai wanita. Satu makhluk yang khusus Allah ciptakan dengan sejuta kelebihan. Dengan kelembutannya yang menawan. Dengan keindahannya yang tak pernah membosankan. Dengan lika liku proses hidupnya yang sangat bermakna untuk di cermati.

Karena teramat istimewanya, bahkan Nabi Muhammad Rasulullah bersabda bahwa “Wanita adalah tiang Negara !”. Hancur atau majunya suatu Negara tergantung bagaimana kondisi perempuan yang ada di dalamnya.
Hingga muncul ungkapan, “dibalik kelembutan seorang wanita ia bisa mengayunkan buaian di tangan kanan dan mengguncang dunia dengan tangan kirinya.”
Subhanallah. Karena itulah setangguh-tangguhnya seorang wanita, pada dasarnya ia adalah makhluk lemah yang membutuhkan seorang pendamping di dalam hidupnya.




Karena jasa seorang wanita pula, banyak kita saksikan orang-orang besar bermunculan. Tak ayal, mereka semua adalah manifestasi kecemerlangan tangan seorang wanita.

Jika dewasa ini kita dapati kecenderungan bahwa wanita ingin tampil berbeda bahkan muncul istilah emansipasi yang notabene adalah tak membuat wanita itu menjadi lebih dari seorang lelaki. Karena pada dasarnya Islam pun telah memuliakan perempuan, mengangkat harkat dan martabat yang pada zaman jahiliyyah peran perempuan sangat tergeser dan tak bernilai.

Perempuan dan laki-laki adalah sama menurut Islam dan yang membedakannya adalah amal shalih yang di perbuatnya.


Meski airmata hendak membumbung
Jatuh bak mutiara di perbukitan
Nan sepi

Terpenting bahagia itu terpancar
Bagi mereka yang terkasih

Meredup memberikan cahayanya
Tegar di tengah tornado menggulung
Mengais ilmu
Menjaga martabat

Tulus
Indah
Menawan
Wanita,



15 Juli 2011

Tidak ada komentar:

Posting Komentar